Sukses

Entertainment

Main Film Air Mata Surga, Dewi Sandra Belajar Keikhlasan

Fimela.com, Jakarta Banyak pelajaran yang dapat diambil dari sebuah film. Seperti itu lah yang tengah dirasakan Dewi Sandra dalam film religi terbarunya, Air Mata Surga. Berperan sebagai Fisha, Dewi belajar banyak tentang sebuah keikhlasan.

"Saya memilih film yang punya pesan yang baik. Dan film yang Islami selalu punya pesan yang baik, makanya saya mau ikut terlibat dalam film ini. Saya belajar arti keikhlasan juga dari karakter yang saya perankan," kata Dewi Sandra di bilangan Bintaro, Tangerang Selatan, Senin (14/9/2015).

Dewi Sandra di film Air Mata Surga. foto: twitter

Diakui wanita bernama lengkap Dewi Sandra Killick ini, film Air Mata Surga sarat pesan positif, terutama bagi kaum hawa. Ujian dalam hidup adalah normal terjadi di setiap kehidupan umat manusia. Jika tak pernah diterpa masalah, manusia akan sombong dengan nikmat yang diberikan Tuhan.

Baca Juga: Dewi Sandra Keguguran!

"Air Mata Surga bagi saya adalah sebuah memoar seorang perempuan yang mempertahankan cinta hingga akhir hayatnya. Pesannya sangat pas sekali, di mana hidup pasti ada ujian yang tanpa ujian tersebut kita enggak tahu akan bagaimana kedepannya," jelas wanita kelahiran Rio de Janeiro, 3 April 1980 silam ini.

Foto profil Dewi Sandra (Deki Prayoga/bintang.com)

Film terbaru Dewi ini merupakan adaptasi dari sebuah novel best seller berjudul Air Mata Tuhan karya Aguk Irawan. Secara garis besar, film mengisahkan tentang kesetiaan seorang istri hingga akhir hayatnya, walaupun takdir tidak berpihak kepadanya.

Selain Dewi Sandra, film Air Mata Surga yang telah melakukan proses syutingnya sejak Juni lalu ini juga turut dibintangi Richard Kevin, Morgan Oey, Agatha Valerie, Andania Suri dan Adhitya. Rencananya, film Air Mata Surga akan tayang di bioskop tanah air pada 22 Oktober 2015 mendatang.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading