Sukses

Entertainment

Gara-gara Jujur Uus Sering Dipecat dari Pekerjaan

Fimela.com, Jakarta Kejujuran memang manis, tetapi ada kalanya jujur itu terasa pahit. Contohnya stand up comedian Uus yang 'diserbu' fans K-Pop lantaran cuitannya di media sosial Twitter. Padahal dia hanya ingin beropini tentang fenomena yang terjadi dewasa ini. Dimana hijab tidak menjadi batasan memeluk idola yang bukan muhrim.

Bukan kali ini saja Uus menelan pahitnya sebuah kejujuran. Gara-gara sikap itu, Uus seringkali dipecat dari tempatnya bekerja. Namun bagi Uus, sampai kapan pun dia akan tetap menjunjung tinggi kejujuran.

 Uus mengaku jika ia sering kali dipecat dari tempatnya bekerja karena sikap jujurnya. (Deki Prayoga/Bintang.com)

"Gue akan terus jujur seperti awal-awal karir. Gue dipecat dari perusahaan, dari radio-radio karena gue jujur. Ada di sini pun karena gue jujur. Hal yang paling gue jauhi bersikap munafik. Gue enggak mau jadi orang munafik," ungkap Uus di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (2/3/2016).

Untuk itu, Uus mengaku tidak kapok kembali mencuit opini tentang fenomena yang terjadi. Justru ia bersyukur kasus ini membuatnya panen follower. Lagipula Uus sudah meminta maaf dan menjelaskan kepada mereka yang merasa tersudutkan karena kicauan itu.

Uus. (Deki Prayoga/Bintang.com)

"Gue enggak mau jadi publik figur yang peres. Mereka ingin dihargai opininya, tapi gue enggak dihargai. Terimakasih sih haters telah menambah follower saya di Twitter. Selama 3 hari nambah 7 ribu. Intinya gue sudah minta maap, dan semua yang kirim email gue balas semuanya," pungkas Uus.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading