Sukses

Entertainment

Aku Cuma Punya Hati, Mytha Lestari: Mana Ada Cewek Seperti Itu?

Fimela.com, Jakarta Lagu Aku Cuma Punya Hati menjadi salah satu hits yang melambungkan nama Mytha Lestari. Tak hanya karena lagunya yang easy listening, ksah tragis di dalamnya juga menjadi alasan fans menyukai lagu ini.

Walau bukan diciptakan olehnya, Mytha mengakui bahwa apa yang dikisahkan dalam lagu itu benar-benar dia alami. Setiap lirik yang dia lantunkan adalah benar-benar ungkapan isi hatinya saat masih dibelenggu oleh cinta.

Eksklusif Mytha Lestari (Fotografer: Nurwahyunan, Stylist: Indah Wulansari, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)

"Aku Cuma Punya Hati itu adalah kisah paling tragis dalam hidupku, dan di dalam album baruku ini. Pokoknya paling tragis setragis tragisnya. Mana ada sih cewek punya otak, udah disakitin, ditinggalin, dan tetap aja mau sama cowok yang sama," ungkapnya saat wawancara dengan Bintang.com beberapa waktu lalu.

Dia pun memberikan gambaran singkat tentang bagaimana akhirnya dia bisa lepas dari masa-masa kelam tersebut. Ada satu prinsip yang akhirnya membuatnya sadar bahwa dia harus mengakhiri kisah cintanya.

Eksklusif Mytha Lestari (Fotografer: Nurwahyunan, Stylist: Indah Wulansari, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)

"Dulu itu akhirnya Mamaku yang turun tangan. Aku disuruh putus karena memang orang tua ga setuju. Aku memang punya prinsip bahwa kalau aku putus itu keputusan Allah. Jadi kalau Mama bilang stop ya udah artinya stop," lanjut Mytha.

Lagu Mytha Lestari ini dirilis pada tahun 2015, namun akhirnya menjadi bagian dari album kedua yang bertajuk Cuma Punya Hati. Album ini resmi dirilis pada 12 Oktober 2016 lalu. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading