Sukses

Entertainment

12 Tahun Vakum, Audioslave Bangkit Lawan Donald Trump

Fimela.com, Jakarta Donald Trump boleh berbahagia akhirnya resmi menjabat sebagai Presiden ke-45 Amerika Serikat. Namun berbeda dari acara inaugurasi presiden yang biasa dipenuhi artis dan musisi, pelantikan Trump justru ditentang dengan Anti-Inaugural Ball yang turut menghadirkan Audioslave.

Ya, grup legendaris yang melejit di era 90an tersebut untuk pertama kalinya reuni di panggung setelah 12 tahun vakum. Chris Cornell, Tom Morello, Tim Commerford, dan Brad Wilk membangkitkan musik agressive mereka di hadapan publik Los Angeles (21/1).

Audioslave

Lama tak tampil bersama Tom Morello dkk, vokalis Soundgarden tersebut masih tampil garang di depan para penggemar. Meski sesekali suaranya terdengar pecah dan out of tune, sensasi rock yang mereka suguhkan masih begitu perkasa.

Lagu-lagu hits seperti Like A Stone, Conchise dan Show Me How To Live kembali membuat penonton terbawa semangat di masa 90. Tom yang juga gitaris Rage Against The Machine menunjukkan performa yang konsisten dan menuai banyak pujian.

Bahagia menyaksikan comeback Audioslave, netizen juga berharap Rage Against The Machine kembali beraksi. Pasalnya RATM selama ini dikenal dengan karya-karya yang menyinggung politik dan permasalahan sosial lain. Apakah RATM bakal bangkit melawan Trump?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading