Sukses

Food

Resep Sempol Ayam Crispy dengan 2 Telur

0(0)

Waktu Pembuatan60 Menit
Jumlah Porsi4 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Resep sempol ayam crispy yang satu ini cuma butuh dua telur untuk membuatnya. Sempol ini pun sangat cocok untuk dijadikan camilan anak-anak di rumah. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

Bahan-Bahan

  • 150 gram daging ayam, haluskan
  • 11 sdm tepung tapioka
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 butir telur ayam

Bumbu Halus

  • 2 siung bawang putih
  • 3 sdt bawang merah goreng
  • 1/2 sdt merica
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt kaldu bubuk

Adonan untuk Baluran

  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdt tepung beras
  • sejumput garam

Cara Membuat

1. Campur daging ayam, bumbu halus, tepung tapioka, tepung terigu, dan telur. Uleni hingga tercampur rata.

2. Lekatkan adonan di tusuk sate. Lakukan sampai semua bahan adonan habis.

3. Didihkan air. Rebus sempol hingga mengambang. Angkat dan tiriskan.

4. Campur semua bahan adonan untuk baluran.

5. Celupkan sempol dengan bahan baluran. Goreng sebentar, kemudian celupkan lagi ke bahan baluran, goreng lagi. Lakukan sampai semua bahan sempol habis.

Mudah sekali kan resep sempol goreng crispy yang satu ini? Selamat mencoba!

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

What's On Fimela
Loading