Sukses

Health

Apa Penyebab Sakit Kepala Ini Yang Harus Kamu Tahu

Fimela.com, Jakarta Sakit kepala merupakan salah satu kondisi umum yang biasa terjadi pada beberapa orang, setiap orang pasti akan mengalami sakit kepala. Kamu jangan khawatir karena sakit kepala dapat diobati dengan obat-obat pereda sakit.

Gejala sakit kepala juga dapat membantu dokter untuk mengetahui apa penyebab dan pengobatan yang tepat, walaupun kebanyakan sakit kepala bukan disebabkan dari penyakit yang serius akan tetapi kondisi ini juga dapat mengancam bagi jiwa yang membutuhkan perawatan darurat.

Biasanya gejala utama dari sakit kepala adalah rasa sakit di kepala atau wajah, hal ini juga bisa memiliki rasa berdenyut, konstan, dan lainnya. Namun tahukah kamu apa sebenarnya penyebab dari sakit kepala? Berikut penjelasan apa penyebab sakit kepala:

Penyebab Sakit Kepala

Sakit kepala merupakan hasil dari sinyal yang berinteraksi di antara otak, pembuluh darah, dan saraf disekitarnya. Selama kamu merasakan sakit kepala, mekanisme yang tidak diketahui akan mengaktifkan saraf tertentu yang mempengaruhi otot dan pembuluh darah, nah saraf inilah yang akan mengirimkan sinyal rasa sakit ke otak. Berikut penyebab umum sakit kepala :

  • Penyakit : Hal ini biasanya yang termasuk sakit pilek dan demam, selain itu sakit kepala yang umum dapat dikarenakan kondisi seperti sinusitis (radang sinus), infeksi tenggorokan, atau infeksi telinga. Dalam beberapa kasus lainnya sakit kepala juga dapat disebabkan pukulan di kepala .
  • Stress : Stress karena faktor emosional, depresi, minum alcohol, perubahan pola tidur, dan konsumsi berbagai obat. Selain itu penyebab lainnya adalah ketegangan leher atau punggung karena postur yang buruk.
  • Faktor Lingkungan : Seperti menghirup asap rokok, bahan kimia, dan parfum yang menyengat kemudian apabila kamu berada diluar ruangan adanya faktor polusi, kebisingan, pencahayaan, dan perubahan cuaca merupakan pemicu yang dapat terkena sakit kepala
  • Faktor Genetik : Sakit kepala atau migraine juga dapat menurun dalam kelurga, jika orang tua kamu memiliki riwayat sakit kepala atau migrain hal ini juga akan berdampak pada kamu. Sebagian besar anak-anak 90% yang mengalami migrain adalah fikarenakan faktor genetik, ririko menurun nya adalah 25%-50%.

Penyebab Migrain

Migrain terjadi karena sel-sel saraf yang tidak stabil bereaksi berlebihan terhadap berbagai faktor (pemicu). Selain itu sel-sel ini juga mengirimkan implus ke pembuluh dara dan menyebabkan perubahan kimia di otak, hal inilah yang akan melumpuhkan rasa sakit.

  • Pemicu Sakit Kepala dan Migrain
  • Pemicu yang paling umum dari sakit kepala atau migrain adalah :
  • Penggunaan Alkohol.
  • Perubahan pola makan atau tidur.
  • Depresi.
  • Stress Emosional bisa berhubungan dengan teman, keluarga, pekerjaan, dan sekolah.
  • Penggunaan obat yang berlebihan.
  • Ketegangan mata, leher, atau punggung.
  • Kebisingan.
  • Perubahan Cuaca.

Nah itulah beberapa penyebab sakit kepala yang perlu kamu tahu, untuk mengatasinya kamu dapat meminum obat-obatan pereda nyeri kepala. Namun jika kamu memiliki rasa sakit kepala yang tak tertahankan ada baiknya untuk berkonsultasi ke dokter agar mengetahui penyebab sakit kepala serta pengobatan yang tepat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading