Sukses

Health

Apakah Kacang Tanah Mengandung Kolesterol? Cek Agar Tidak Salah Pilih Makanan

Fimela.com, Jakarta Salah satu camilan yang sangat populer di berbagai belahan dunia adalah kacang tanah, yang terkenal dengan cita rasanya yang nikmat. Selain memiliki rasa gurih dan tekstur yang renyah, kacang tanah juga dipuji karena manfaat kesehatannya yang beragam.

Namun, ada sebagian orang yang memilih untuk tidak mengonsumsi kacang tanah. Mereka umumnya mengaitkan kacang tanah dengan peningkatan kadar kolesterol dan efek samping lainnya. Namun, apakah kacang tanah benar-benar mengandung kolesterol?

Berikut ini jawaban lengkap mengenai kandungan kolesterol di dalam kacang tanah, dirangkum pada (21/05/2024).

Kandungan di dalam Kacang Tanah

Kacang tanah merupakan camilan yang memiliki rasa gurih dan beragam manfaat untuk kesehatan karena kandungan nutrisi yang kaya. Protein nabati yang terdapat dalam kacang tanah merupakan salah satu keunggulannya.

Meskipun mengandung lemak, sebagian besar adalah lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda yang bermanfaat bagi kesehatan jantung. Serat yang terdapat dalam kacang tanah juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan pencernaan.

Selain itu, kacang tanah juga mengandung berbagai vitamin dan mineral seperti vitamin B6, vitamin E, fosfor, magnesium, dan selenium, yang berperan dalam melawan radikal bebas dan peradangan dalam tubuh.

Kacang tanah dan Kolesterol

Nutrisi yang ada dalam kacang tanah sebenarnya membuat camilan yang gurih ini bermanfaat untuk kolesterol. Sebenarnya, kacang tanah mengandung serat makanan yang dapat membantu mengatur kadar kolesterol dalam tubuh.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa kacang tanah adalah camilan tanpa kolesterol. Namun, konsumsi berlebihan atau melebihi batas yang wajar tidak akan memberikan manfaat yang baik. Selain itu, ada cara khusus untuk mempersiapkan camilan ini agar benar-benar bebas dari kolesterol.

Cara mengolah Kacang Tanah Agar Bebas Kolesterol

Inilah langkah-langkah untuk membuat kacang tanah bebas kolesterol jahat :

  1. Siapkan 2 cangkir kacang tanah tanpa kulit, 1 sendok makan minyak sayur, dan garam sesuai selera.
  2. Panaskan oven pada suhu 175 derajat Celcius.
  3. Campurkan kacang tanah dengan minyak sayur dan garam dalam sebuah mangkuk.
  4. Aduk hingga kacang tanah terbalut sempurna dengan minyak dan garam.
  5. Sebarkan kacang tanah di atas loyang datar, kemudian panggang dalam oven selama sekitar 15-20 menit hingga berubah warna menjadi keemasan.
  6. Biarkan kacang tanah dingin sebelum disajikan dan dinikmati.

Apa yang Paling Cepat Menurunkan Kolesterol?

Lebih dari itu, olahraga yang dilakukan secara rutin dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik. Cara menurunkan kolesterol jahat bisa dilakukan dengan berolahraga minimal 30 menit per hari sebanyak lima kali dalam seminggu.

 

 

 

 

Bagaimana Caranya Agar Kolesterol Normal?

  1. Menerapkan pola makan sehat
  2. Batasi konsumsi makanan yang mengandung kolesterol dan hindari konsumsi minuman beralkohol
  3. Perbanyak makan sayur, buah-buahan, dan ikan.

Bagaimana Cara Kolesterol Keluar dari Tubuh?

Dalam hati, kolesterol akan dihancurkan atau dikeluarkan oleh tubuh melalui feses atau kotoran. Kadar kolesterol dalam darah yang disarankan untuk setiap orang bervariasi. Tergantung setiap orang apakah memiliki risiko lebih tinggi atau lebih rendah untuk bisa terkena penyakit pembuluh arteri.

Apakah Kolesterol Boleh Makan Kacang?

Kacang tanah tidak mengandung kolesterol. Bahkan, kacang tanah mengandung lemak tak jenuh yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL atau kolesterol jahat dalam darah. Oleh karena itu, kacang tanah aman untuk dikonsumsi oleh orang yang memiliki kadar kolesterol tinggi.

 

 

Penyakit Apa Saja yang Tidak Boleh Makan Kacang Tanah?

Jenis kacang yang tidak boleh dikonsumsi penderita asam urat adalah kacang tanah. Pasalnya, dalam satu ons kacang tanah terkandung kurang lebih 22 miligram purin.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading