Sukses

Lifestyle

5 Spot Terbaik untuk Punya Foto Traveling ala Amber Heard di Bali

Fimela.com, Jakarta Menawarkan pesona yang seakan tiada akhir, Bali sudah sedari lama jadi destinasi traveling incaran seleb dunia. Kali ini, giliran Amber Heard yang tengah terbuai suasana memesona pulau tetangga Lombok tersebut.

Seperti sedang menikmati masa jomblo setelah jalinan asmara dengan Elon Musk kandas, mantan istri Johnny Depp ini mengunggah foto di Instagram-nya, di mana dalam potret tersebut Amber terlihat bersantai di kolam renang. Mungkin tak ingin ikut topless seperti aktris kelahiran 22 April 1986 tersebut, tapi menolak membawa pulang potret di kolam renang berpanorama Instagrammable?

Bila ingin, Bali punya beberapa sudut yang memungkinkanmu berfoto dengan latar serupa. Menyebar di seantero pulau, deretan kolam renang ini ada yang menyatu dengan resort, sementara beberapa di antaranya digabung dengan restoran. Dikutip dari berbagai sumber, Rabu (13/9/2017), inilah deretan kolam renang dengan latar fotogenik di Pulau Dewata.

Munduk Moding Plantation. Berada di resort yang pernah menyabet penghargaan Eco-Luxury Resort in Indonesia oleh World Luxury Hotels Association pada 2016 silam, kolam renang ini jadi salah satu spot kegemaran tak sedikit pelancong. Pasal, sudut ini merupakan titik menawan untuk menikmati panorama fajar dan senja sambil bersantai.

Potato Head, Bali. (Sumber Foto: candibalee/Instagram)

Potato Head. Siapa yang tak tahu tempat ini? Restoran paling terkenal di Bali, khususnya bagi pelancong asal Jakarta ini dikenal lewat suasananya yang begitu khas. Di antara beberapa, keberadaan kolam renang yang langsung menghadap pesisir di tempat ini pun jadi alasan untuk mampir, lagi dan lagi. Ssst... sudutnys Instagrammable banget, lho!

Menikmati Senja dari Puncak Tebing

El Kabron, Bali. (Sumber Foto: freimonica/Instagram)

El Kabron. Berada tepat di puncak tebing, restoran ini dikenal punya view yang cantik kebangetan. Belum lagi berbicara kalau kamu bisa menikmati elok pemandangan itu dari kolam renang keren. Bersantai sambil menunggu matahari hilang sepenuhnya di batas cakrawala tentu bukanlah satu ide buruk untuk dilakukan di Bali.

Hanging Gardens Ubud, Bali. (Sumber Foto: teresa_mo/Instagram)

Hanging Gardens Ubud. Sejenak meninggalkan panorama pesisir nan menawan dan menjajal sensasi berenang di tengah hutan. Ya, di Hanging Gardens kamu akan diajak menikmati panorama hijau peohonan dengan tenang khas Ubud di kolam renang Instagrammable. Dengan parasnya yang demikian, tempat ini sudah menghiasi banyak potret perjalanan tak sedikit pelancong.

Lakeside Cottages, Bali. (Sumber Foto: tugeksugiantari/Instagram)

Lakeside Cottages. Mau berenang sambil menikmati pemandangan danau yang begitu menentramkan? Kamu mesti bertolak ke Lakesite Cottages. Berada di kawasan Kintamani, tempat ini begitu merepresentasi citra kawasan ini dengan cantik panorama dan julangan gunung sebagai batas pandangan. Bisa banget deh berpose ala Amber Heard di sini!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading