Sukses

Parenting

15 Ciri Hamil Muda yang Sering Terjadi dan Mudah Dikenali

Fimela.com, Jakarta Momen kehamilan menjadi momen yang sangat mengesankan buat setiap perempuan. Momen kehamilan juga menjadi momen yang sangat spesial buat setiap perempuan. Saat hamil terutama di kehamilan pertama, ada banyak perubahan yang bisa dirasakan perempuan.

Mengenai kehamilan ini, sayangnya tidak semua perempuan segera menyadari jika dirinya hamil. Pada beberapa kasus, masih banyak perempuan yang sulit membedakan apakah dia hamil atau menjelang menstruasi. Agar tak bingung lagi membedakan awal kehamilan dan menstruasi, melansir dari laman webMD.com, ada beberapa tanda yang bisa dirimu rasakan jika dirimu sedang hamil muda.

Apa saja tanda tersebut? Berikut beberapa tanda atau ciri hamil muda yang sering terjadi dan sangat mudah untuk dikenali.

Tanda atau Ciri Hamil Muda

Banyak perempuan yang menganggap bahwa tanda kehamilan sebatas menstruasi yang datang terlambat. Lebih dari itu, sebenarnya ada banyak tanda yang bisa dilihat dan dirasakan di awal kehamilan. Berikut tanda awal kehamilan tersebut.

  1. Terjadi perubahan pada bentuk payudara. Payudara terasa lebih besar, kencang dan berisi. Terkadang juga disertai sakit.
  2. Suasana hati berubah-ubah. Dirimu bisa bahagia dan sedih di saat yang sama.
  3. Sahabat Fimela mengalami sembelit padahal sudah konsumsi serat cukup.
  4. Meningkatkan suhu basal tubuh. Umumnya, suhu tubuh ibu hamil akan meningkat sejak awal kehamilannya.
  5. Hidung berdarah karena adanya peningkatkan volume darah yang memberi tekanan pada pembuluh darah.
  6. Mual menjadi hal yang sangat umum terjadi di awal kehamilan.
  7. Selain mual, dirimu juga akan lebih mungkin mengalami muntah-muntah meski perut sedang kosong.
  8. Awal kehamilan biasanya membuat indera penciuman semakin tajam. Inilah yang membuat ibu hamil sangat sensitif terhadap bau.
  9. Muncul flek yang diikuti kram perut. Flek tak hanya terjadi menjelang menstruasi tetapi juga menjelang kehamilan.
  10. Di awal kehamilan tidak sedikit perempuan yang mengalami keputihan parah.
  11. Sering buang air kecil menjadi tanda dari awal kehamilan. Ini terjadi karena pertumbuhan janin di rahim menekan kandung kemih dan menyebabkan peningkatkan sirkulasi darah yang mendorong seseorang ingin terus buang air kecil.
  12. Awal kehamilan ditandai dengan pusing atau sakit kepala. Pusing ini bisa terjadi karena sensifitas Mom terhadap bau.
  13. Kelelahan berlebih juga menjadi tanda awal kehamilan. Kelelahan terjadi karena meningkatkan hormon progesteron dalam tubuh.
  14. Selera makan yang berubah menjadi makin nafsu makan atau tidak nafsu makan juga menjadi tanda awal kehamilan.
  15. Beberapa ibu hamil di awal kehamilannya mengalami tekanan darah tinggi.

Itulah sedikitnya 15 tanda kehamilan awal. Untuk mengetahui positif tidaknya Sahabat Fimela dalam kehamilan, lakukan tes kehamilan dengan segera. Semoga informasi ini bermanfaat.

#GrowFearless with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading