Sukses

Health

5 Hal yang Membuat Rambut Cepat Berminyak

Fimela.com, Jakarta Rambut merupakan mahkota alami untuk setiap orang. Rambut yang sehat, indah dan terawat akan membuat seseorang tampak lebih menarik dan mengesankan. Sayangnya, tidak sedikit orang yang mengalami berbagai masalah rambut. Salah satu masalah yang kerap terjadi adalah rambut berminyak. 

Kira-kira apa sih yang menjadi penyebab rambut cepat berminyak? Padahal kita sudah keramas secara rutin dan mencoba merawat rambut dengan sebaik mungkin. Mengutip dari laman bestlifeonline.com, berikut beberapa hal yang menyebabkan atau membuat rambut cepat berminyak.

Faktor Genetik

Hal pertama yang seringkali membuat rambut berminyak adalah faktor genetik. Penelitian menemukan jika ayah atau ibu seseorang rambutnya berminyak, ini bisa berisiko besar terhadap anak-anaknya. Anak dengan orantua yang memiliki rambut berminyak akan lebih mungkin berisiko memiliki rambut berminyak.

Hormon

Hal kedua adalah hormon. Tanpa kita sadari, hormon berpengaruh terhadap produksi minyak di kulit kepala atau rambut dan kondisi kesehatan tubuh secara menyeluruh. Tidak seimbangnya hormon juga erat kaitannya dengan kulit berminyak dan penyebab jerawat. 

Pola Hidup atau Makan

Pola hidup atau makan juga berpengaruh pada kesehatan rambut. Pola hidup yang tak sehat meningkatkan risiko rambut berminyak bahkan masalah rambut lain seperti rambut rontok, patah atau cepat beruban. 

Cara Merawat Rambut yang Kurang Tepat

Perawatan rambut yang kurang tepat dan tidak terjaganya kebersihan rambut serta pemilihan sampo atau kondisioner juga sering menyebabkan rambut berminyak. Kebiasaan membelai rambut, memegang rambut saat tangan kotor dan lingkungan yang penuh polusi akan meningkatkan risiko rambut berminyak.

Penyakit Tertentu

Para ahli percaya jika beberapa risiko penyakit tertentu ditandai dengan rambut berminyak. Salah satu penyakit yang meningkatkan risiko rambut berminyak, berketombe bahkan mengelupasnya kulit kepala adalah seboroik. 

Itulah beberapa hal yang menyebabkan rambut rentan berminyak. Semoga informasi ini bermanfaat. Untuk mengatasi dan mencegah risiko rambut berminyak, pastikan untuk melakukan perawatan rambut dengan tepat. Pastikan untuk selalu menjaga kebersihan rambut, tubuh secara menyeluruh dan lingkungan sekitar.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading