Sukses

Health

Apa Penyebab Migrain yang Paling Umum? Cek Di Sini

Fimela.com, Jakarta Pernah mengalami migrain? Sakit kepala yang bikin tak nyaman? Migrain sendiri dapat dirasakan oleh setiap orang hal ini juga dapat mempengaruhi kesehatan seseorang. Tak hanya itu migrain dapat berisikomenyebabkan stroke iskemik, yang dapat terjadi pada pembuluh darah dan menyerang area otak.

Meskipun begitu ada beberapa jenis migrain yang berbahaya serta dapat diatasi dengan mudah untuk perawatannya. Saat mengalami migrain terkadang akan merasakana danya nyeri berdenyut di area kepala, hal ini merupakan salah satu hal yang paling umum dan kerap terjadi pada seseorang yang migrain.

Migrain sendiri lebih sering terjadi pada perempuan, tak hanya itu perempuan sering disebut berpotensi tiga kali lebih besar mengalami migrain lebih sering. berikut beberapa penyebab migrain yang perlu kamu tahu:

1. Stres

Keadaan stress dan banyaknya tekanan tentu membuat seseorang merasa tak nyaman, selain itu selama pikiran stress dan adanya tekanan dapat memberikan pengaruh hormon pada seseorang. Pelepasan hormon tertentu sendiri dapat menyebabkan otot semakin tegag, pembuluh darah melebar, serta migrain.

2. Kafein

Minuman maupun makanan yang dikonsumsi tentu memiliki efek samping tersendiri ketika di konsumsi secara berlebihan. Terlalu banyak mengkonsumsi kafein ternyata dapat memicu migrain pada seseorang, kondisi satu ini ternyata dapat mempengaruhi pembuluh darah yang sangat peka terhadap kafein yang dikonsumsi.

3. Perubahan Hormon

Kebanyakan perempuan akan merasakan adanya perubahan hormon yang terjadi, biasanya perubahan hormon inilah dapat terjadi sebelum haid, menyusu, atay setelah menopause. Perubahan hormon pada perempuan sendiri dapat menyebabkan beberapa gejala dari migrain dan dapat memicunya.

4. Kelelahan

Aktivitas fisik yang berlebihan dari pagi hingga malam tentu akan membuat banyak orang merasa kelelahan, stress karena faktor pekerjaan atau fisik dapat membuat tubuh melemah. Kelelahan karena melakukan suatu hal dapat menyebabkan seseorang mengalami migrain.

5. Efek Samping Obat

Beberapa obat yang dikonsumsi setiap orang tentu memiliki efek samping yang berbeda, salah satu obat vasolidilator merupakan salah satu obat yang dapat memicu migrain pada seseorang.

Migrain merupakan salah satu penyakit yang membuatseseorang tak nyaman, meskipun dapat sembuh dengan sendirinya jika dibiarkan tanpa adanya pengobatan yang tepat dapat berbahay bagi kesehatan tubuh.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading