Sukses

Lifestyle

Jessica, Orang ke-6 di Dunia yang Lolos 'Lie Detector'?

Fimela.com, Jakarta Canggih banget! Menurut pernyataan pengacara Jessica Kumala Wongso, Yudi Wibowo, kliennya itu lolos dari 'lie detector' polisi. Hal ini disampaikan Yudi pada wartawan usai penggeledahan rumah Jessica di Sunter, Tanjung Priok. "Sudah dites lie detector, Jessica lolos," ujarnya seperti dikutip dari situs berita nasional, Rabu (3/2/2016). Kalau begitu Jessica bukan pembunuh Wayan Mirna Salihin? Well, itu cuma dari satu pihak saja yakni pengacara Jessica. Polisi belum mengeluarkan pernyataan apa-apa terkait ini. 

Jika pernyataan Yudi memang benar, maka Jessica menjadi orang ke-6 di dunia yang lolos dari mesin 'lie detector'. Alat pendeteksi kebohongan ini memang masih jadi perangkat polisi yang membantu mengungkap kasus kejahatan. 'Lie detector' juga digunakan polisi untuk meringkus ibu Angeline, Margriet Magawe, berdasarkan uji kebenaran keterangan Agus, tersangka pembunuh Angeline di Bali. Dari catatan di sebuah forum, alat ini jutaan kali menjerat tersangka kriminalitas hingga mata-mata. Meski demikian, sejagat mencatat, ada 5 orang penjahat kelas kakap yang berhasil 'lari' dari mesin pendeteksi kebohongan ini.

Jessica di tahanan Polda Metro Jaya | Via: liputan6.com

Penjahat pertama yakni Gary Ridgway. Salah satu pelaku pembunuhan berantai yang menghabisi nyawa 49 orang berhasil mengecoh 'lie detector' pada 1984. Selama bertahun-tahun dia lolos. Tapi pada 2001 Gary asal Amerika Serikat ini berhasil ditangkap lantaran DNA-nya ditemukan dekat korban. Kedua, Aldrich Ames. Dia mata-mata Rusia yang handal. Dia berhasil memperdaya mesin pendeteksi kebohongan bahkan sampai 2 kali yakni pada 1986 dan 1991.

Ketiga adalah Ana Belen Montes. Dia membocorkan rahasia AS pada pemerintah Kuba. Ana bisa lolos dari 'lie detector' pada 2002, namun akhirnya tetap dinyatakan bersalah dan dihukum 25 tahun. Keempat yakni Leandro Aragoncillo. Dia mantan anggota FBI keturunan Filipina. Dicurigai mencuri informasi dan membocorkannya pada negara asalnya. Dia mampu lolos dari tes kebohongan.

Jessica Kumala Wongso mengenakan baju tahanan Polda Metro Jaya. (Audrey Santoso/Liputan6.com)

Kelima dan terakhir, Karel Koecher. Lelaki Republik Ceko yang juga mata-mata Rusia ini juga pernah lolos dari uji kebohongan pada 1984. Wih, mereka yang lolos dari 'lie detector' rata-rata memiliki keahlian yang tidak sembarangan. Terakhir dan jika perkataan Yudi ini terbukti benar, Jessica Kumala Wongso bakal jadi orang ke-6 di dunia yang lolos dari mesin tes kebohongan ini. Pastinya kamu bakal makin penasaran, kan? Tetap pantengin kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin di Bintang.com, ya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading