Sukses

Lifestyle

Sulit Tidur? Ini 6 Cara Alami Atasi Insomnia

Fimela.com, Jakarta Insomnia bukan penyakit yang tidak bisa disembuhkan. Insomnia dapat diatasi dengan kebiasaan tidur yang lebih baik, sudah pernah coba?

Sering mengalami sulit tidur? Jangan khawatir, dilansir dari self.com, Selasa (11/12/2018), berikut ini adalah beberapa cara alami untuk mengatasi insomnia. Pernah coba yang mana?

1. Tempat tidur adalah untuk tidur dan seks

Ini adalah cara untuk menjaga pikiran yang jelas tentang tempat tidur. Kebiasaan melakukan hal lain di tempat tidur, seperti menonton TV atau bekerja akan berisiko mengembangkan kebiasaan yang mengarah pada insomnia.

Jika terbangun di tengah malam, bangun dan pindahlah ke tempat lain. Cara ini akan mengajarkan tubuh bahwa tempat tidur adalah tempat untuk tidur dan bangun.

2. Pergi tidur hanya ketika lelah

Jika terbangun di tengah malam? Tinggalkan tempat tidur dan lakukan aktivitas yang menenangkan, kembali ke tempat tidur hanya ketika tubuh sudah merasa lelah atau mengantuk.

Selain itu, menjaga waktu tidur juga penting untuk dilakukan. Biasakan untuk tidur dan bangun di waktu yang sama secara rutin.

3. Meditasi

Meditasi memang bukan pengobatan untuk insomnia, namun bisa dilakukan untuk membuka dan menutup hari. Latihan kesadaran, seperti mewarnai dan bernapas dalam- dalam dapat membantu untuk lebih fokus dan bersantai, mengatasi masalah insomnia.

 

Jangan pernah memaksakan diri sendiri untuk tidur

4. Tidak memaksakan diri untuk tidur

Untuk bisa mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik, jangan pernah memaksakannya. Memaksakan diri untuk tidur hanya akan membuat tubuh menjadi lebih tegang.

5 Memiliki waktu bangun dan tidur yang sama secara rutin

Menjaga waktu bangun dan tidur yang konsisten sangat penting bagi penderita insomnia kronis. Hal ini tidak ada pengecualian di akhir pekan sekalipun.

6. Jangan bermain alat elektronik

Jika terbangun di tengah malam dan tidak dapat kembali tidur, jangan melihat jam atau bermain ponsel. Hitunglah hingga 20 menit, jika sudah cukup lelah untuk kembali tidur, maka kembalilah ke tempat tidur.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading