Sukses

Entertainment

Cara Uya Kuya Hindari Dua Anaknya dari Penyalahgunaan Narkotika

Fimela.com, Jakarta Pasangan Uya Kuya dan Astrid memiliki cara tersendiri untuk menjauhkan dua anaknya, Cinta dan Nino dari hal negatif, termasuk narkoba. Banyak bermunculannya narkotika jenis baru belakangan ini membuat Uya dan Astrid selalu meng-upgrade pengetahuan anak-anaknya terhadap narkotika melalui saluran televisi.

"Menurut saya ajak anak anak nonton TV  bersama kita, semuanya kita kasih tau baik dan buruknya, jadi TV itu tidak Tabu malah TV itu tidak berbahaya kalau orang tuanya mendampingi," ucap Uya Kuya saat ditemui di kawasan Plasa Senayan, Jakarta, belum lama ini.

Uya juga menambahkan, untuk menghindari anaknya dari penyalahgunaan narkotika, ia dan Astrid tidak segan memperlihatkan berita-berita orang yang meninggal karena narkoba.

"Anak-anak saya sih selalu saya kasih tau jika ada di TV, gua tontonin kalau ada orang ketangkap bahayanya apa resikonya apa. Jadi anak-anak dari kecil aku kasih tau jadi nggak tabu," tuturnya.

Uya Kuya dan Astrid memberikan pengertian dampak buruk narkoba sejak kecil agar tidak tabu. Astrid menambahkan, bahwa tidak mengekang pada anak-anaknya. Beruntung Cinta dan Nino tahu tanggung jawabnya. Kapan main dan kapan belajar.(Instagram/king_uyakuya)

"Malah kalau ada yang mati karena narkoba malah kita kasih tau," timpal Astrid.

Menurut Uya, hal tersebut dilakukan guna sang anak, Cinta dan Nino bisa melihat langsung dampak buruk narkoba dan akhirnya bisa menghindari barang haram tersebut tanpa harus membatasi pergaulannya sebagai anak yang mulai tumbuh besar.

"Akibatnya biar anak-anak tau," tandas Uya Kuya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading