Resep Mie Goreng Sederhana yang Lezat dan Nikmat

Mimi Rohmitriasih diperbarui 07 Sep 2023, 10:54 WIB

Fimela.com, Jakarta Mie menjadi salah satu makanan kesukaan hampir semua orang. Terutama untuk mie goreng. Ini biasanya sangat cocok disajikan sebagai menu santai di sore atau malam hari. Untuk membuat mie goreng yang enak, sebenarnya bisa dilakukan dengan sangat mudah di rumah lho. Dengan bumbu dan bahan sederhana, kita semua bisa buat mie goreng lezat pun nikmat. 

Berikut resep mie goreng sederhana yang sangat lezat dan nikmat.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Bahan

Ilustrasi/copyright shutterstock.com/Monster e
  • 1 buah mie telur
  • 1 butir telur
  • 3 buah cabai keriting merah, iris serong
  • 1 batang daun bawang, cincang kasar
  • Minyak goreng, secukupnya
  • Garam, lada bubuk, kecap manis dan penyedap masakan (secukupnya)
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 2 sdm bawang merah goreng
3 dari 3 halaman

Cara Membuat

Ilustrasi memasak mie/copyright unsplash.com/Ksenia Kazak
  1. Rebus sebentar mie telur kemudian angkat dan tiriskan. Ini agar mie lebih empuk dan matang saat dimasak. 
  2. Masak telur orak-arik. Sisihkan di tepi wajan. 
  3. Tumis bawang putih yang telah dihaluskan hingga harum. 
  4. Tambahkan cabai keriting, tumis hingga layu. 
  5. Tambahkan garam, lada bubuk, kecap manis dan penyedap masakan ke dalam tumisan bumbu. Aduk rata. 
  6. Tambahkan sedikit air dan lanjutkan dengan memasukkan mie telur yang telah direbus. Aduk rata semua bahan. 
  7. Tambahkan daun bawang dan bawang merah goreng. Aduk rata lagi dan koreksi rasa. 
  8. Angkat kemudian sajikan. 

Resep yang sangat mudah bukan? Selamat mencoba resep ini dan semoga menyukainya. Jika kamu suka dengan mie goreng yang pedas, kamu bisa menambahkan sambal atau cabai yang telah dihaluskan sesuai selera sebagai bumbu.