Sukses

Beauty

Alat Bantu Diet di Jepang, Bikin Makanan Nampak Lebih Besar

Sebuah tim peneliti di Universitas Tokyo mencari ide untuk membantu mereka yang sedang diet. Mengingat di Jepang, orang bertubuh gemuk kurang disukai, maka mereka membuat terobosan baru yang memudahkan kita untuk diet. Yaitu dengan memanfaatkan ilusi visual sehingga makanan nampak lebih besar.

Nama alat ini adalah Slimming Goggles yang dapat membuat makanan nampak lebih besar sehingga Anda bisa makan lebih sedikit dan menurunkan berat badan Anda. Nampak sangat bermanfaat bukan?

Alat ini dibuat oleh Profesor Michitaka Hirose dari Universitas Tokyo. Dengan menggunakan alat ini, makanan nampak 50 % lebih besar. Selain itu juga bisa membuat makanan nampak lebih kecil. Namun fungsi utama dari alat ini adalah bagi mereka yang sedang diet, sehingga Anda bisa terhindar dari makan lebih banyak. Namun sebenarnya alat ini efektif nggak sih?

 

Menurut riset alat ini memang berfungsi dengan baik setelah diujicobakan pada 2 grup wanita dan pria. Dengan alat ini, wanita mengurangi 9,3% cookies yang seharusnya ia makan. Saat ukuran makanan diturunkan menjadi 33%, konsumsi cookies meningkat hingga 15%. Menunjukkan bahwa visualisasi seseorang terhadap ukuran, menentukan berapa banyak yang sanggup mereka makan. Di Jepang sendiri, obesitas bukan menjadi persoalan serius. Namun penemuan ini nampak menjanjikan bagi dunia barat dan beberapa negara di Asia.

Ada yang sedang berdiet dan tertarik mencobanya? Rupanya alat ini bisa membantu Anda cepat kenyang tanpa harus terlalu berlapar-lapar. Semoga diet Anda berhasil, Ladies.

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading