Sukses

Entertainment

Nenek Meninggal, Laudya Cynthia Bella Malah Berucap Alhamdulillah

Fimela.com, Jakarta Jumat (12/2/2016) adalah hari penuh duka cita untuk Laudya Cynthia Bella dan keluarga. Pasalnya, sang nenek yang bernama Djadja Jumenah menghembuskan napas terakhirnya hari ini.

Kabar ini diumumkan secara langsung oleh Bella lewat akun Instagram resminya. Namun herannya, saat mengunggah foto bersama mendiang, wanita berjilbab ini malah menyebarkan hashtag #alhamdulillah. Apa maksudnya?

Laudya Cynthia Bella. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Sebagian orang tentu saja bertanya-tanya kenapa Bella justru berucap syukur atas kematian neneknya. Bukan berarti dia bahagia dengan kepergian mendiang, sepertinya rasa syukur diucapkan sang bintang lantaran sang nenek dipanggil di hari Jumat.

Hal ini terlihat dari munculnya hashtag #itsfriday beriringan dengan #alhamdulillah. Bagi umat Muslim, Jumat memang dianggap sebagai hari baik. Siapapun yang meninggal di hari baik, dipercaya meninggal secara khusnul khotimah atau terlindung dari azab kubur.

Laudya Cynthia Bella (Nurwahyunan/Bintang.com)

"inalillahiwainailllaihi rojiun. selamat Jalan Nenek tercinta kami,Nenek djadja jumenah ibunda dari mama tersayang kami, mama Menny. Semoga Amal ibadah nya diterima Allah SWT. sampe kapanpun Nenek selalu ada di hati kami.❤️ •12feb2016• #Alhamdulillah #itsfriday #laudyacintyabella #berbagiceritawithlcb," demikian pesan yang ditulis Bella.

Saat mengunggah postingan tersebut, Laudya Cynthia Bella juga memajang foto kenangannya bersama mendiang Djadja Jumenah. Potret hitam putih itu seolah menunjukkan nuansa suka yang dirasakan Bella serta keluarga yang ditinggalkan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading