Sukses

Entertainment

5 Alasan Ganteng-ganteng Serigala (GGS) Layak Ditayangkan Kembali

Fimela.com, Jakarta SCTV telah memutuskan untuk kembali menayangkan sinetron Ganteng-ganteng Serigala (GGS). Tercatat banyak bintang muda yang lahir dan besar dari sinetron produksi Amanah Surga Production tersebut. Sebut saja seperti Jessica Mila, Aliando Syarief, Prilly Latuconsina, Kevin Julio dan masih banyak lagi.

Baca Juga

Pada musim pertamanya, GGS berhasil bertahan selama 472 episode. Rating yang diperoleh pun nyaris selalu tinggi. Hal ini lah yang membuat rumah produksi yakin untuk memproduksi musim keduanya yang diberi judul GGS Retruns. Kini, SCTV ingin mengobati kerinduan penggemar setia GGS dengan menghadirkan kembali sinetronnya. Setidaknya, ada lima alasan mengapa GGS layak untuk ditayangkan ulang.

 

Aliando Syarief-Prilly Latuconsina. Tak dapat dipungkiri, kehadiran dua bintang muda ini menjadi magnet yang cukup kuat untuk GGS. Padahal pada mulanya, Aliando dan Prilly tidak diplot sebagai pemain utama. Namun lambat laun, peran keduanya semakin penting dan setara dengan dua pemain utamanya, Kevin Julio dan Jessica Mila.

Foto Aliando Syarief dan Prilly Latuconsina (Andy Masela/bintang.com)

Fans yang banyak. Bertabur bintang membuat GGS sangat diminati penonton, terutama kaum remaja. Bahkan, fans-fans GGS ini memiliki perkumpulannya sendiri untuk saling berbagi informasi dan pengalaman. Demi lebih dekat dengan idolanya, mereka menyempatkan untuk bertandang ke lokasi syuting GGS.

GGS (Ganteng Ganteng Serigala (Dezmond Manullang/bintang.com)

Cerita yang unik. Meski mengusung tema percintaan remaja, namun konsep cerita dari GGS terbilang unik karena juga mengangkat tentang kehidupan klan vampir dan serigala. Pada mulanya, banyak penonton yang beranggapan bahwa GGS meniru film Twilight. Di balik rumor tersebut, sutradara dan penulis berhasil membuktikan perbedaan dari GGS yang lebih fresh dibanding sinetron kebanyakkan.

GGS Returns. foto: Instagram

Chemistry antar pemain yang oke. Meski rata-rata dibintangi oleh artis baru, namun para pemain GGS berhasil menumbuhkan chemistry yang begitu melekat. Tak sedikit penonton yang emosinya ikut terbawa saat menyaksikan akting mereka. Kedekatan di lokasi syuting ternyata bisa berlanjut ke kehidupan nyata di beberapa pemain, sebut saja Prilly dan Aliando yang dikabarkan menjalin hubungan spesial.

Kevin Julio dan Jessica Mila berakting meyakinkan sebagai Tristan dan SIsi. (Dezmond Manullang/bintang.com)

Lagu hits sebagai soundtrack. Jauh sebelum GGS mulai, Utopia sudah merilis lagu Mencintaimu Sampai Mati. Namun sejak digunakan sebagai soundtrack sinetron, hits ini kembali meledak. Bahkan, Utopia mengeluarkan album kompilasi soundtrack bertajuk Ganteng Ganteng Serigala. Tak hanya Utopia, album yang rilis pada 2014 silam itu juga berisikan suara emas dari Aliando, Nineball, Ari Laso dan masih banyak lagi.

Foto profil Utopia (Galih W. Satria/bintang.com)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading