Sukses

Food

Resep Mangut Lele Mercon khas Jogja

0(0)

Waktu Pembuatan40 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Bagi para pecinta makanan pedas, mungkin mangut lele yang pedas akan jadi salah satu makanan yang patut dicoba dan dibuat sendiri di rumah. Ada banyak versi mangut lele yang bisa dicoba, salah satunya adalah mangut lele pedas khas Jogja. Seperti apa cara membuatnya? Simak resepnya berikut ini.

Bahan:

  • 5 ekor lele, buang perut dan cuci bersih (bisa menggunakan lele asap yang siap pakai)
  • 100 ml santan kental
  • 400 ml air
  • minyak goreng secukupnya

Bumbu utuh:

  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 ruas lengkuas, memarkan
  • 5 lembar daun jeruk

Bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 ruas kunyit
  • 10 buah cabai merah keriting
  • 10 buah cabai rawit
  • 2 buah cabai merah besar
  • garam dan gula secukupnya

Cara Membuat:

  1. Bumbui lele dengan garam, goreng hingga matang dan kering. Angkat, sisihkan.
  2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bumbu utuh dan tumis lagi hingga bumbu matang dan berwarna agak gelap.
  3. Tuang santan dan air, aduk rata. Masak hingga mendidih. Masukkan garam dan gula secukupnya. Masak hingga sedap.
  4. Masukkan lele goreng dan masak hingga bumbu meresap atau masak secukupnya.

Mangut lele mercon khas Jogja siap sajikan dengan rasa pedasnya yang nendang.

#ChangeMaker with FIMELA

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading