Sukses

Food

10 Resep Kue Kering 1 Kg untuk Sajian Lebaran yang Anti Gagal

0(0)

Waktu Pembuatan60 Menit
Jumlah Porsi1 Porsi

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Fimela.com, Jakarta Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri tinggal menghitung hari. Sudah menyiapkan apa saja untuk menyambutnya Sahabat Fimela? Bagi umat muslim, lebaran adalah momen yang sangat spesial. Ini juga sebagai salah satu momen di mana seluruh anggota keluarga berkumpul bersama. 

Selain masakan khas lebaran yang disajikan, kue kering juga tak pernah ketinggalan. Ada beragam kue kering yang penting dihadirkan untuk momen perayaan ini. Kalau kamu hobi masak, tak ada salahnya untuk mencoba membuat kue kering sendiri di rumah. Kali ini Fimela memiliki resep kue kering 1 kg untuk sajian lebaran. Simak resepnya di bawah ini. 

Resep Kue Kastengel

Bahan

  • 1 kg tepung terigu
  • 800 gram keju edam
  • 250 gram margarin
  • 500 gram mentega
  • 5 butir kuning telur
  • 1 sdt garam
  • 70 gram susu bubuk full cream
  • 250 gram tepung maizena
  • 100 gram gula halus

Bahan Olesan

  • 2 kuning telur
  • 3 sdm minyak goreng
  • 220 gram keju parut

Cara Membuat

  1. Campur kuning telur, margarin, dan mentega dengan mixer berkecepatan rendah selama 5 menit. Masukkan keju paru dan garam, lalu aduk rata. Masukkan tepung terigu, gula, susu bubuk, dan tepung maizena secara bertahap ke adonan. Aduk hingga adonan mudah dibentuk.
  2. Cetak adonan kue kastengel. Tata di loyang yang sudah diolesi margarin.
  3. Panggang kue kastengel di oven yang sudah dipanaskan selama 10 menit.
  4. Keluarkan loyang. Olesi permukaan kastengel dengan bahan olesan dan taburi dengan keju parut.
  5. Panggang kembali kue kastengel hingga matang.

Resep Kue Putri Salju

Bahan

  • 1 kg tepung terigu
  • 5 butir kuning telur
  • 240 gram gula halus
  • 150 gram keju parut kasar
  • 400 gram blue band cake & cookies
  • 100 gram butter wisjman
  • 4 sdm susu bubuk vanilla
  • 250 gram gula halus untuk taburan

Cara Membuat

  1. Kocok kuning telur, gula, keju, mentega, butter, dan susu bubuk dengan mixer sampai tercampur rata.
  2. Masukkan tepung terigu. Aduk hingga adonan tidak lengket.
  3. Gilas adonan dan cetak sesuai selera. Tata kue putri salju di loyang yang sudah diolesi mentega.
  4. Panaskan oven.
  5. Panggang kue putri salju sampai matang.
  6. Baluri kue putri salju dengan gula halus. Setelah uap panasnya hilang, simpan di dalam stoples.

Resep Kue Sagon

Bahan

  • 1 kg tepung ketan putih
  • 2,5 kg kelapa parut
  • 1 kg gula pasir

Cara Membuat

  1. Sangrai kelapa parut sampai kadar airnya berkurang. Biarkan dingin.
  2. Campur semua bahan jadi satu. Aduk rata.
  3. Masukkan adonan kue ke dalam cetakan sambil agak ditekan hingga padat.
  4. Panaskan oven.
  5. Panggang kue dengan suhu sekitar 150 derajat celcius selama sekitar 20 menit.
  6. Setelah kue dingin, simpan di dalam stoples kedap udara.

Resep Kue Bawang

Bahan

  • 700 gram terigu protein sedang
  • 300 gram tepung tapioka
  • 300 ml santan kental
  • 2 butir telur
  • 5 siung bawang putih, haluskan
  • 7-8 siung bawang merah, haluskan
  • 150 gram margarin, cairkan
  • Garam, lada bubuk dan penyedap rasa secukupnya
  • daun bawang dan daun seledri secukupnya, cincang halus

Cara Membuat

  1. Siapkan semua bahan. 
  2. Campur tepung terigu, tepung tapioka, bawang putih, bawang merah, garam, lada bubuk dan penyedap. Aduk rata. 
  3. Tambahkan daun bawang dan daun seledri yang telah dicincang halus. Tambahkan margarin dan telur kemudian aduk rata. Uleni. 
  4. Tambahkan santan kelapa sedikit demi sedikit, uleni semua adonan hingga kalis. 
  5. Pipihkan adonan di atas papan datar bertabur tepung kering hingga tipis. Potong-potong adonan yang telah dipipihkan. 
  6. Panaskan minyak, goreng adonan dengan api kecil ke sedang hingga kue bawang mengering dan renyah. 
  7. Angkat kue bawang yang telah berwarna kuning keemasan. Tunggu dingin kemudian sajikan atau simpan di wadah stoples tertutup rapat.

Resep Kue Semprit Cokelat

Bahan

  • 1 kg tepung terigu
  • 800 gram mentega
  • 100 gram tepung maizena
  • 200 gram gula
  • 5 butir kuning telur
  • 30 gram susu bubuk
  • 50 gram coklat bubuk
  • 1/2 sdt vanila
  • choco chips secukupnya

Cara Membuat

  1. Kocok mentega, kuning telur, dan coklat bubuk selama 1 menit dengan mixer.
  2. Masukkan tepung sedikit demi sedikit. Aduk rata.
  3. Masukkan gula, tepung maizena, dan susu bubuk. Aduk rata.
  4. Panaskan oven.
  5. Cetak kue di atas loyang yang sudah diolesi margarin. Tambahkan choco chips di atas kue.
  6. Panggang kue semprit selama sekitar 30 menit hingga matang.

Resep Kue Nastar

Bahan

  • 1 kg terigu protein sedang
  • 7 butir kuning telur
  • 250 gram gula halus
  • 1 sdt vanili
  • 300 gram butter anchor
  • 300 gram butter orchid
  • 2 sdm susu bubuk
  • 4 sdm maizena

Bahan Oles

  • 2 butir putih telur
  • 1 sdm minyak
  • 1 sdt skm putih
  • 2 tetes pewarna kuning telur

Isian

  • selai nanas secukupnya

Cara Membuat

  1. Sangrai terlebih dahulu tepung terigu untuk mengurangi kelembapannya agar tidak gampang berjamur serta tahan lama disimpan.
  2. Campurkan kuning telur, gula,vanili, susu bubuk, dan butter, kocok mixer cukup hingga tercampur rata saja, jangan terlalu lama.
  3. Masukkan terigu secara bertahap, aduk dengan spatula hingga tercampur rata. 
  4. Ambil secukupnya, bulat-bulatkan lalu isi dengan selai nanas yang sudah dibentuk kelereng kecil. 
  5. Sambil menyelesaikan nastar, panaskan oven selama 10 menit.
  6. Tata di loyang yang sudah dioles margarin atau dialasi kertas baking.
  7. Panggang selama 20 menit dengan suhu 140-150 derajat Celcius atau sesuaikan dengan oven masing-masing. 
  8. Keluarkan nastar dan tunggu hingga agak dingin, oles dengan campuran bahan olesan lalu panggang lagi selama 10 menit atau hingga matang.

Resep Kue Kuping Gajah

Bahan

  • 1 kg tepung terigu
  • 250 gr mentega
  • 500 ml santan kelapa
  • ½ kg gula halus
  • 5 butir telur
  • ½ sdt vanili
  • 2 sdm coklat bubuk

Cara Membuat

  1. Siapkan wadah, campurkan bahan seperti mentega, gula halus, telur dan vanili. Kemudian aduk rata.
  2. Tambahkan tepung terigu secara bertahap. Tambahkan juga santan. Aduk adonan sampai kalis.
  3. Bagi adonan menjadi dua bagian, tambahkan coklat bubuk pada salahs atu adonan. Uleni hingga kalis.
  4. Pipihkan adonan kedua adonan secara terpisah. Setelah mencapai ketebalan yang diinginkan.
  5. Kemudian tumpuk adonan putih dan adonan cokelat, gulung-gulung sampai membentuk pola. Simpan adonan di dalam kulkas selama kurang lebih 30 menit atau sampai adonan mengeras.
  6. Ambil adonan, iris tipis dan bentuk bulatan pipih seperti bentuk kuping gajah pada umumnya.
  7. Goreng adonan yang telah dibentuk pada minyak panas dengan api sedang.
  8. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan.
  9. Simpan kue kuping gajah pada wadah tertutup dan kedap udara.

Resep Kue Keciput

Bahan

  • 1 kg tepung beras ketan putih
  • 250 gram gula pasir
  • 250 gram mentega
  • 1 butir telur ayam
  • 1/2 sdt garam
  • 65 ml santan kental (bisa disesuaikan dengan tingkat kelembapan adonan)

Bahan Taburan

  • biji wijen secukupnya

Cara Membuat

  1. Masukkan semua bahan adonan di wadah.
  2. Uleni adonan sampai cukup kalis dan mudah dibentuk.
  3. Bentuk adonan bulat-bulat kecil agak memanjang.
  4. Baluri dengan wijen.
  5. Goreng kue keciput dengan api sedang hingga kecoklatan. Angkat dan tiriskan.

Resep Kue Janda Genit

Bahan

  • 1 kg tepung terigu protein sedang
  • 400 g gula halus
  • 200 g tepung maizena
  • 120 g susu bubuk
  • 500 g margarin
  • 500 ml minyak goreng
  • 1 sdt vanili bubuk
  • tepung panir secukupnya
  • chocochips secukupnya

Cara Membuat

  1. Blender sebentar tepung panir agar lebih halus. Jika membeli yang serpihannya sangat halus, tidak perlu diblender. 
  2. Campurkan semua bahan di dalam wadah, aduk dengan spatula hingga tercampur rata hingga teksturnya lembut.
  3. Ambil secukupnya, buat bulatan kelereng lalu agak dipipihkan. 
  4. Balur dengan tepung panir. Tata di loyang yang sudah dioles margarin. Beri jarak di loyang. Beri chocochips di tengahnya. 
  5. Panaskan oven selama 10 menit, lalu panggang janda genit hingga matang kurang lebih 15 menit atau sesuaikan dengan oven masing-masing.

Resep Kue Kacang

Bahan

  • 1 kg tepung terigu
  • 500 gram kacang tanah sangrai
  • 500 gram gula halus
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt vanili
  • 1 liter minyak sayur

Bahan Olesan

  • 4 butir kuning telur
  • 1 sdm minyak sayur
  • 1 sdm kental manis putih

Cara Membuat

  1. Kacang diblender sampai halus.
  2. Campur tepung, kacang, gula, garam, vanili, dan minyak. Uleni sampai cukup mudah dibentuk.
  3. Cetak kue kacang berbentuk bunga atau sesuai selera.
  4. Tata kue di loyang yang sudah diolesi margarin.
  5. Panaskan oven.
  6. Panggang kue kacang setengah matang. Keluarkan dari oven, lalu olesi permukaan kue dengan bahan olesan.
  7. Panggang kembali kue kacang sampai matang merata.

Itulah sekian resep kue kering 1 Kg yang bisa dicoba di rumah. Tak apa untuk memulai mencobanya dari sekarang. Saat lebaran nanti, kue buatanmu justru lebih fresh dan nampak makin menggugah selera. Semoga resep ini bermanfaat. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Berikan Rating Untuk Resep Ini

Thanks For Rating!

Terima kasih sudah membantu banyak orang dengan ratingmu

Loading